Asuransi mobil merupakan bentuk perlindungan terhadap berbagai risiko yang mungkin terjadi pada kendaraan. Salah satu jenis asuransi yang banyak dipilih oleh pemilik kendaraan adalah asuransi mobil all risk. Asuransi all risk mobil adalah bentuk perlindungan yang memberikan jaminan terhadap kerugian dan resiko yang mungkin dialami oleh pemilik kendaraan, baik itu akibat kecelakaan sendiri, pencurian, maupun kerugian yang disebabkan oleh pihak ketiga. Dengan kata lain, asuransi ini mencakup hampir semua resiko, kecuali beberapa pengecualian yang umumnya diatur dalam polis.
Asuransi Mobil All Risk Apa Saja yang Ditanggung ?
Asuransi mobil all risk apa saja yang ditanggung ? jawabannya, asuransi mobil all risk banyak menanggung hampir segala kerusakan seperti kerusakan akibat kecelakaan, kerusakan akibat bencana alam, kerusakan akibat kebakaran serta kerugian akibat pencurian dll. Tidak hanya itu, asuransi mobil all risk juga biasanya mencakup biaya perbaikan akibat kecelakaan.
Asuransi All Risk Mobil Meliputi Apa Saja ?
Berikut ini adalah detail dari beberapa manfaat asuransi all risk mobil yang bisa Anda pertimbangkan untuk melindungi kendaraan Anda secara komprehensif.
-
Kerusakan Akibat Kecelakaan
Asuransi mobil all risk menawarkan perlindungan terhadap kerusakan yang disebabkan oleh kecelakaan, baik yang diakibatkan oleh kelalaian pemilik maupun pihak lain. Ini berarti jika kendaraan Anda terlibat dalam tabrakan, biaya perbaikan akan ditanggung oleh perusahaan asuransi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
-
Pencurian dan Kehilangan
Jika mobil Anda dicuri atau hilang, asuransi mobil all risk akan memberikan ganti rugi sesuai dengan nilai pertanggungan yang ditentukan dalam polis. Hal ini memberikan ketenangan bagi pemilik kendaraan, mengetahui bahwa investasi mereka terlindungi dari risiko kehilangan.
-
Kerusakan Akibat Bencana Alam
Berbagai bencana alam seperti banjir, gempa bumi, dan badai dapat menyebabkan kerusakan signifikan pada kendaraan. Asuransi mobil all risk umumnya mencakup kerusakan yang disebabkan oleh bencana alam.
-
Tanggung Jawab Hukum Terhadap Pihak Ketiga
Dalam kasus kecelakaan yang melibatkan pihak ketiga, asuransi mobil all risk akan menanggung biaya ganti rugi yang harus dibayarkan kepada pihak ketiga tersebut. Ini mencakup biaya medis, perbaikan kendaraan, dan lainnya, sehingga pemilik kendaraan tidak perlu khawatir akan beban finansial tersebut.
-
Kerusakan Akibat Kebakaran
Kerusakan yang disebabkan oleh kebakaran, baik itu akibat kelalaian pribadi atau faktor eksternal, juga termasuk dalam jaminan asuransi mobil all risk. Ini melindungi kendaraan dari salah satu risiko terburuk yang dapat terjadi.
-
Kehilangan Kendaraan
Jika mobil Anda dicuri atau hilang, asuransi all risk akan mengganti kerugian sesuai dengan nilai pertanggungan yang disepakati.
Walaupun asuransi mobil all risk memberikan cakupan yang luas, terdapat beberapa pengecualian yang wajib diperhatikan. Misalnya, kerusakan yang disebabkan oleh tindakan kriminal yang disengaja oleh pemilik, kerusakan yang terjadi saat kendaraan digunakan untuk balapan atau aktivitas ilegal, serta kerusakan akibat perawatan yang tidak benar. Oleh karena itu, penting bagi pemilik kendaraan untuk mengetahui dan memahami apa saja syarat-syarat dan ketentuan dalam isi polis.
Asuransi mobil all risk menawarkan perlindungan yang komprehensif bagi pemilik kendaraan, melindungi dari berbagai risiko yang bisa terjadi. Dengan memahami berbagai jenis perlindungan yang ditawarkan, serta pengecualian yang ada, pemilik kendaraan dapat memilih asuransi yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup. Memiliki asuransi mobil all risk bukan hanya tentang melindungi aset, tetapi juga tentang memberikan rasa aman dalam berkendara.
Bagi Anda yang ingin menambahkan perangkat keamanan pada mobil untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, seperti tertabrak oleh kendaraan lain yang tidak bersedia bertanggung jawab / ganti rugi maupun insiden kecelakaan, sangat penting untuk memiliki bukti-bukti yang diperlukan, seperti salah satunya bukti video rekaman kecelakaan yang diambil melalui kamera dashcam dari dalam mobil.
Bukti rekaman ini sangat krusial untuk memperkuat argumen dan dapat memperjelas kronologi kejadian. Agar semua pihak yang terlibat dapat melihat kejadian yang sebenarnya terjadi melalui hasil rekaman dashcam tersebut sehingga dapat diketahui pihak yang sebenarnya harus bertanggung jawab. Selain itu, rekaman tersebut dapat juga digunakan sebagai referensi dalam proses klaim kepada pihak asuransi dan juga dapat membantu pihak berwajib dalam melakukan proses penyelidikan tkp, serta memberikan perlindungan hukum yang lebih kuat bagi pihak yang menjadi korban. Oleh karena itu, memasang dashcam tidak hanya meningkatkan keamanan kendaraan, tetapi juga dapat memberikan keamanan hukum.
Baca juga artikel terkait lainnya : Berapa lama pengerjaan klaim asuransi mobil